You are on page 1of 2

Sendok Cetak Sendok cetak merupakan alat kedokteran gigi yang dipakai untuk memegang material cetak pada

tempatnya untuk membuat cetakan dari permukaan jaringan di dalam rongga mulut. Sendok cetak juga didefinisikan sebagai alat yang dipakai untuk membawa, membatasi, dan mengkontrol material cetak ketika membuat cetakan.1 Sendok cetak ada yang berupa sebagian maupun keseluruhan rahang. Secara umum, sendok cetak dibentuk sesuai dengan kontur alami lengkung rahang. Terdapat dua tipe sendok cetak, yaitu sendok cetak persediaan dan sendok cetak perseorangan. Kedua tipe tersebut dapat dipakai untuk mencetak mandibula dan maksila, namun sendok cetak mandibula berbeda dengan maksila karena memberikan pergerakan bebas dari lidah. Sendok cetak persediaan adalah sendok cetak yang telah dibuat oleh pabrik, dan memiliki banyak pilihan ukuran baik untuk maksila dan mandibula. Sendok cetak persediaan tersedia yang berlubang dan tidak berlubang, dan berdasarkan bahannya tersedia plastik dan yang terbuat dari metal. Berdasarkan penggunaannya, sendok cetak persediaan tersedia baik untuk pasien bergigi maupun pasien yang edentulous. Sendok cetak perseorangan adalah sendok cetak yang dibuat pada laboratorium dental dengan menggunakan bahan akrilik. Karena dibuat untuk perseorangan pasien, sebelum membuat sendok cetak perseorangan, seorang operator harus memiliki cetakan dari gigi pasien.2 Sendok cetak persediaan untuk pasien bergigi dan edentulous sebagian terbagi menjadi empat tipe utama : yaitu sendok cetak metal tidak berlubang, sendok cetak metak berlubang, sendok cetak plastic tidak berlubang, dan sendok cetak plastic berlubang. Sendok cetak metal berlubang merupakan pilihan untuk pembuatan cetakan pada gigi tiruan sebagian lepasan.3 Sendok cetak metal dipilih karena memberikan keakuratan yang lebih baik daripada sendok cetak plastik. Hal ini dikarenakan saat memastikan keakuratan cetakan, sendok cetak harus bertindak sebagai penghalang aliran material cetak di sendok cetak. Makin efektif penghalang tersebut, makin besar tekanan yang terbentuk untuk menekan material cetak ke semua area yang akan dicatat. Semakin kaku sendok cetak maka akan semakin efektif penghalang tersebut dan karenanya sendok cetak yang kaku seperti sendok cetak metal memberikan keakuratan cetakan yang lebih baik daripada sendok cetak plastic yang fleksibel.4

Sumber : 1. The Glossary of Prosthodontic Terms. Volume 94 No 1. P.44 2. http://medical.tpub.com/14275/css/14275_198.htm 3. Rodney D. Phoenix, David R. Cagna, Charles F. DeFreest. Stewarts Clinical Removable Partial Denture. 3rd Edition. Quintessence Book. P.143 4. http://www.gceurope.com/pid/40/leaflet/en_Leaflet.pdf

You might also like