You are on page 1of 2

ACARA LAMARAN

Sambutan keluarga wanita

Assalamualaikum wr. wb.

Yang terhormat Bapak NGADIRIN selaku wakil keluarga dari Bapak UNDANG
KURNIAWAN, dan seluruh rombongan yang saya hormati. Pertama-tama
marilah kita panjatkan rasa syukur kita kepada Allah SWT atas karunianya berupa
kesehatan dan kebahagiaan sehingga kita bisa hadir di rumah keluarga almarhum
Bapak MUHAMMAD KOSIM ALSYAR ini dalam keadaan sehat walafiat tidak
kurang suatu apa.

Perkenalkan nama saya HARI NUGROHO. Selaku wakil keluarga besar


almarhum Bapak Kosim Alsyar, kami mengucapkan selamat datang dan terima
kasih kepada Bapak Undang Kurniawan dan keluarga serta seluruh rombongan
yang telah meluangkan waktu hadir di rumah kelaurga almarhum Bapak Kosim.
Salam hormat dari Bapak Undang Kurniawan sudah kami terima dengan senang
hati, dan selanjutnya keluarga besar almarhum Bapak Kosim juga menyampaikan
salam hormat mohon dihaturkan kepada Bapak Undang Kurniawan beserta
seluruh keluarga yang hadir pada saat ini.

Menindaklanjuti apa yang menjadi maksud dan tujuan keluarga Bapak Undang
Kurniawan sebagaimana apa yang telah dikemukakan Bap NGADIRIN untuk
datang meminta putri Bapak Kosim (alm) yang bernama ERLY KURNIASARI
(atau yang lebih dikenal dengan panggilan mbak Eeng) untuk dijodohkan atau
diminta untuk menjadi pendamping hidup mas BAMBANG KRISFIAN, kami
atas nama keluarga besar almarhum Bapak Kosim pada prinsipnya hanya
mendukung apa yang menjadi keputusan mbak Eeng, mengingat mbak Eeng lah
yang akan menjalani hidup bersama dengan mas Bambang. Untuk itu saya selaku
wakil keluarga almarhum Bapak Kosim akan menanyakan hal ini kepada mbak
Eeng terlebih dahulu secara langsung. Mbak Eeng ini ada permintaan dari
keluarga Bapak Undang Kurniawan untuk meminta mbak Eeng menjadi
pendamping hidup mas Bambang Krisfian, bagaimana jawaban mbak Eeng.
Deal or no deal. Alhamdullilah ternyata jawaban mbak Eeng menerima untuk
dijodohkan dengan mas Bambang.

Demikian tadi Bapak / Ibu hadirin sekalian yang kami hormati, kita telah
mendengar bersama apa yang telah menjadi keputusan mbak Eeng untuk
menerima ajakan mas Bambang untuk mengarungi bahtera kehidupan ini, untuk
itu kami memohon doa restu dari Bapak/Ibu hadirin sekalian agar apa yang telah
menjadi niat mas Bambang dan mbak Eeng untuk hidup bersama dapat terlaksana.
Semoga mereka berdua diberi bimbingan, taufiq hidayah serta limpahan kasih
sayang Allah SWT, sehingga dapat membina serta membangun keluarga yang
harmonis penuh kebahagiaan, sakinah mawaddah wa rahmah.

Mengenai ketetapan tanggal pernikahan apakah mbak Eeng telah menetapkan hari
bahagia tersebut kapan atau nanti masih menunggu kesepakatan bersama antara
kedua keluarga. Bagaimana mbak Eeng ???

Untuk mempererat tali kekeluargaan antara keluarga almarhum Bapak Kosim dan
Bapk Undang Kurniawan, pada kesempatan kali ini kami ingin memperkenalkan
keluarga mbak Eeng. Sebagaimana diketahui bahwa almarhum bapak Kosim
mempunyai putr/putri sebanyak 6 orang. dimana mbak Eeng adalah putri bungsu,
Baiklah kita mulai perkenalan ini yaitu dimulai dari Ibu Kosim sebagai ibunda
tercinta mbak Eeng, kemudian kakak tertua adalah mas Pepeng (mohon maaf
nama aslinya lupa) yang pada saat ini tidak bisa hadir karena dinas ke
Kalimantan, yang kedua adalah mas Aan (saat ini didampingi istri tercinta ),
yang ketiga adalah mbak Tata (saat ini didampingi ), mas Dani (saat ini
didampingi istri tercinta), mas Ewan (didampingi istri tercinta). Demikian
tadi sedikit perkenalan keluarga mbak Eeng, semoga perkenalan ini dapat mebuka
tali silaturahmi antara keluarga besar almarhum Bapak Kosim dengan Bapak
Undang Kurniawan.

Akhir kata, kami menyadari bahwa banyak kekurangan yang sengaja atau tanpa
sengaja kami lakukan dalam menyambut kehadiran Bapak Ibu sekalian. Dalam
kesempatan ini kami atas nama keluarga almarhum Bapak Kosim mohon agar
dibukakan pintu maaf yang sebesar-besarnya.

Billahitaufiq walhidayah
Wassalamualaikum wr.wb.

You might also like