You are on page 1of 3

(8)

AMANAT PEMBINA UPACARA

Assalamualaikum Wr. Wb.


Bapa ibu dewan guru yang saya hormati, serta anak-anakku yang ibu
cintai.
Pertama-tama marilah kita panjatkan puji syukur ke hadirat Allah
SWT, yang mana pada kesempatan ini kita telah diberi nikmat sehat
walafiat sehingga kita bisa melaksanakan kegiatan upacara bendera.
Sholawat serta salam tak lupa kita haturkan kepada junjungan nabi besar
kita Muhammad SAW, yang telah memberikan suri tauladan kepada kita
semua.
Bapak ibu dewan guru serta anak-anakku yang ibu cintai
Ada beberapa hal yang perlu ibu sampaikan kepada kalian bahwa
kalian sebagai generasi penerus jangan sampai lengah, karena generasi
penerus dituntut untuk dapat mengisi kemerdekaan dengan baik dan benar
jangan sampai kalian salah langkah. Anak-anak tahu bahwa kemerdekaan
adalah suatu kebebasan dan kebebasan itu harus kta isi dengan baik,
kalian sebagai pelajar, belajarlah dengan sungguh-sungguh agar menjadi
anak yang pandai, anak yang baik dan tercapai sita cita.
Anak-anakkku yang ibu cintai.
Selain itu kita juga harus dapat meningkatkan 5 K, yaitu Keamanan,
Kebersihan, Ketertiban, Keindahan, dan Kekeluargaan. Dengan 5 K ini,
anak-anak dapat membayangkan bagaimana apabila keamanan di sekolah
tidak terjamin, sudah otomatiskita tidak akan dapat tenang. Lalu
bagaimana seandainya kebersihan tidak terpelihara...? ingat anak-anak
bahwa yang tidak terpelihara akan cepat rusakdan akhirnya hancur, begitu
juga sekolah kita. Juga bagaimana andaikata ketertiban tidak kita jaga pasti
situasi sekolah kita tidak akan baik karena tidak tertib. Umpamanya pada
waktu kita belajar banyak yang ngobrol, ada yang memukul bangku dan
sebagainya. Tidak kalah pentingnya keindahan harus tetap terpelihara juga
kekeluargaan harus tetap terjalin dengan baik.
Anak-anakku yang ibu cintai.
Ibu mengharapkan kepada kalian agar dapat melaksanakan 5 K
dengan baik karena Keamanan, Kebersihan, Ketertiban dan kekeluargaan
adalah pangkal utama untuk menuju lingkungan yang sehat dan sejahtera.
Akhirnya semoga Allah SWT senantiasa melimpahkan rahmat, taufiq
dan hidayatnya kepada kita semua. Amin amin Ya Robbalalamin.
Wasalamualaikum Wr.Wb.

Taman Baru, 25
September 2012
Pembina Upacara

Hj. Ratna Gunawan S.Pd.


NIP : 19620915
198206 2 001

You might also like