You are on page 1of 4

LAPORAN KASUS

3.1 Identitas Pasien

Nama : Ikhsan Pendidikan Ibu: SD


Umur : 10 tahun Agama : Islam
Jenis kelamin : laki-laki Suku : melayu
Pekerjaan :- No.MR : 179503
Alamat : Bunga Raya Tanggal: 23-2-2017
Status perkawinan: -

3.2 Anamnesis
1. Keluhan Utama
Pasien datang ke RSUD Tengku Rafian Siak diantar orang
tuanya dengan keluhan terdapat bintil-bintil padat dikepala yang terasa
gatal dan nyeri sejak 3 hari yang lalu.
2. Riwayat Penyakit Sekarang
Pasien datang ke RSUD Tengku Rafian Siak diantar orang tuanya
dengan keluhan terdapat bintil-bintil padat dikepala yang terasa gatal dan
nyeri sejak 3 hari yang lalu. Awalnya 1 minggu yang lalu pasien mengeluh
adanya bintil-bintil berisi padat sebesar jarum pentul yang tersebar pada
kepala pasien, karena merasa gatal, pasien sangat suka menggaruk hingga
luka berdarah.Tetapi sejak 3 hari yang lalu muncul bercak berwarna putih
sebesar uang logam pecahan 100 rupiah di kepala pasien, terasa sangat
gatal yang kemudian setelah di garuk menjadi bengkak kemerahan, dan
seperti berketombe, rambut pasien pada daerah lesi pun mulai rontok.
3. Riwayat Penyakit Dahulu
Pasien tidak pernah mengeluh seperti ini sebelumnya
4. Riwayat Penyakit Keluarga
Keluarga pasien tidak pernah mengeluh seperti ini sebelumnya
5. Riwayat Pengobatan

1
Pasien baru kali ini berobat ke poli kulit kelamin dan tidak ada
riwayat pengobatan sbelumnya.
6. Riwayat kebiasaan
Pasien mandi 2x sehari dengan air sumur, pasien menggunakan
shampoo 2hari sekali. Pasien juga tidak ada bermain dengan kucing atau
pun anjing.

3.3 Pemeriksaan Fisik


1. Status Generalisata
a. Keadaan umum : Tampak sakit ringan
b. Kesadaran : Composmentis kooperatif
Tanda vital
c. Tekanan darah : Tidak diperiksa
d. Nadi : Tidak diperiksa
e. Nafas : Tidak diperiksa
f. Suhu : Tidak diperiksa
g. Keadaan gizi : Baik
h. Pemeriksaan thorax : Tidak diperiksa
i. Pemeriksaan abdomen : Tidak diperiksa
2. Status Dermatologis
a. Lokasi : Kepala
b. Distribusi : Regional
c. Bentuk : Bulat
d. Susunan : Diskret
e. Batas : Sirkumskrip
f. Ukuran : Miliar dan Numular
g. Efloresensi : tampak papul, skuama kasar dan allopesia di regio
occipitalis.

2
Gambar 1. Tinea Kapitis

3. Kelainan mukosa : Tidak ditemukan kelainan


4. Kelainan Mata : Tidak ditemukan kelainan
5. Kelainan kuku : Tidak ditemukan kelainan
6. Kelainan Rambut : Rambut mudah tercabut
7. Kelainan KGB : Tidak ditemukan pembesaran KGB

3.4 Pemeriksaan Penunjang


1. Kerokan kulit kepala dan rambut dengan KOH 20%
3.5 Resume
a. Pasien datang ke RSUD Tengku Rafian Siak diantar orang tuanya
dengan keluhan terdapat bintil-bintil padat dikepala yang terasa gatal
dan nyeri sejak 3 hari yang lalu. Awalnya 1 minggu yang lalu pasien
mengeluh adanya bintil-bintil berisi padat sebesar jarum pentul yang
tersebar pada kepala pasien, karena merasa gatal, pasien sangat suka
menggaruk hingga luka berdarah.Tetapi sejak 3 hari yang lalu muncul
bercak berwarna putih sebesar uang logam pecahan 100 rupiah di
kepala pasien, terasa sangat gatal yang kemudian setelah di garuk
menjadi bengkak kemerahan, dan seperti berketombe, rambut pasien
pada daerah lesi pun mulai rontok. Pasien baru kali ini berobat ke poli

3
kulit kelamin dan tidak ada riwayat pengobatan sbelumnya. Pasien
mandi 2x sehari dengan air sumur, pasien menggunakan shampoo
2hari sekali. Pasien juga tidak ada bermain dengan kucing atau pun
anjing. Efloresensi yang tampak saat ini adalah papul, skuama kasar
dan allopesia di regio occipitalis.

3.6 Diagnosis Kerja


Tinea capitis
3.7 Diagnosis Banding
Dermatitis seboroik
Folikulitis
3.8 Penatalaksanaan
1. Umum
a. Jaga kebersihan dengan mandi 2x sehari dengan sabun dan bershampo
minimal 3x seminggu.
b.Jangan menggaruk lesi
c. Jika menyisir rambut jangan terlalu kuat menekan karna dapat
melukai kulit kepala
d.Hindari bermain dengan binatang berbulu seperti kucing
2. Khusus
a. Sistemik : griseofulvin 500 mg 3 x 1 hari
Cetirizine 10 mg 1x1 hari
b.Topical : pirotop + ketokonazol 2x1 hari di oleskan dilesi kulit
kepala

3.9 Prognosis
1. Quo ad sanam : Bonam
2. Quo ad vitam : Bonam
3. Quo ad functionam : Bonam
4. Quo ad kosmetikum : Bonam

You might also like