You are on page 1of 6

LAPORAN PRAKTIKUM KARTOGRAFI TEMATIK

ACARA I
PEMBUATAN PETA ADMINISTRATIF

Dosen Pembimbing: Rendra Ady Wijaya, S.Si, M.Sc

Oleh:
Lailatul Maghfiroh
160722614612

UNIVERSITAS NEGERI MALANG


FAKULTAS ILMU SOSIAL
JURUSAN GEOGRAFI
PRODI S1 GEORGRAFI
2017

ACARA I

I. JUDUL
Pembuatan Peta Administrasi
II. LATAR BELAKANG

Praktikum Pembuatan Peta Administrasi ditujukan pada


mahasiswa yang menempuh Praktikum kartografi tematik,
dimaksudkan agar mahasiswa mampu menyiapkan peta
administrasi sebagai satu jenis peta tematik, dalam hal ini
ditekankan pada batas administrasi suatu desa. Mahasiwa juga
diharapkan dapat menggambarkan batas-batas wilayah
administrative dengan cara mendeliniasi pada kertas kalkir dan
mendeliniasi pada kertas HVS kemudian layout pada peta pula

III. TUJUAN
1. Mahasiswa mampu mengetahui batas-batas administrasi suatu
wilayah
2. Mahasiswa mampu mendeliniasi peta administrasi suatu
wilayah
3. Mahasiswa mampu mengetahui fungsi peta administrasi suatu
wilayah

IV. ALAT DAN BAHAN


1. Peta rupa bumi atau peta topografi
2. OHP Marker
3. Kertas kalkir
4. Kertas HVS A4

V. DASAR TEORI

Peta dasar adalah suatu gambaran dari berbagai komponen


yang terpilih didalam suatu daerah pemetaan. Komponen -
komponen tersebut harus memiliki hubungan dengan topografi,
sehingga jika komponen - komponen tersebut tidak memiliki
hubungan, maka menjadi tidak bermanfaat dan informasi yang
dipetakan tersebut menjadi tidak berguna karena tidak dapat
dilokalisasi (diplot) dan dievaluasi terhadap kondisi - kondisi yang
diharapkan dan akhirnya hanya digunakan sebagai dasar
perbandingan pada suatu daerah saja

Peta Rupabumi Indonesia (RBI) adalah peta topografi yang


menampilkan sebagian unsur-unsur alam dan buatan manusia di
wilayah NKRI. Unsur-unsur kenampakan rupabumi dapat
dikelompokkan menjadi 7 tema, yaitu:

Unsur-unsur kenampakan rupabumi dapat dikelompokkan menjadi


7 tema, yaitu:

Tema 1: Penutup lahan: area tutupan lahan seperti hutan, sawah,


pemukiman dan sebagainya

Tema 2: Hidrografi: meliputi unsur perairan seperti sungai, danau,


garis pantai dan sebagainya

Tema 3: Hipsografi: data ketinggian seperti titik tinggi dan kontur

Tema 4: Bangunan: gedung, rumah dan bangunan perkantoran


dan budaya lainnya

Tema 5: Transportasi dan Utilitas: jaringan jalan, kereta api, kabel


transmisi dan jembatan

Tema 6: Batas administrasi: batas negara provinsi,


kota/kabupaten, kecamatan dan desa

Tema 7: Toponim: nama-nama geografi seperti nama pulau, nama


selat, nama gunung dan sebagainya data ketersediaan, dan tahun
pembuatan peta RBI dalam skala 1:250.000, 1:50.000, 1: 25.000,
dan 1:10.000. Pada praktikum pembuatan peta administrasi, tentu
saja menekankan pada peta RBI tema 6

Peta Administrasi adalah peta yang menginformasikan


mengenai batas-batas administatif terkecil suatu wilayah sampai
terbesar misalnya, Dusun, Desa, Kecamatan, Kabupaten, Provinsi
dan Negara: biasanya juga sering disebut sebagai Political map.
Sedangkan pada deliniasi menekankan pada Peta adminnistrasi
dalam hal ini desa desa yang disajikan untuk memberikan
informasi-informasi berupa batas wilayah, sarana prasarana,
bangunan, penggunaan lahan dan jalan. Batas wilayah, sebagai
salah satu unsur peta desa sehingga perlu dipetakkan secara
detail dikarenakan hal tersebut kadang menjadi pemicu ketidak
jelasan batas antar tiap desa

VI. LANGKAH KERJA


Menyiapkan alat dan bahan
Memilih peta RBI yang akan di deliniasi
Mencari desa terdapat pada peta yang tidak terpotong
posisinya
Mendeliniasi pada kalkir, dan hvs, selanjutnya melayout
Menyusun laporan

VII. HASIL
Deliniasi pada kertas kalkir (terlampir)
Deliniasi pasa kertas HVS (terlampir)
DAFTAR PUSTAKA
Anonimous, Bakosurtanal, Peta Rupabumi Indonesia
http://www.bakosurtanal.go.id/peta-rupabumi/
(Online diakses pada 2 September 2017)

Hendrilune.2014 Pengenalan Peta RBI


http://hendrilune.co.id/2014/03/pengenalan-peta-rbi-dan-peta-
tematik.html
(Online diakses pada 2 September 2017)

IG. NDRADI, TULLUS SUBROTO, MODUL MKK-4/2 SKS/ MODUL


I-VI

KARTOGRAFI, KEMENTRIAN AGRARIA DAN TATA RUANG/


BADAN PERTANAHAN NASIONALSEKOLAH TINGGI
PERTANAHAN NASIONAL 2014

Pinterdw, 2012 peta dasar basemap,


http://pinterdw.blogspot.co.id/2012/03/peta-dasar-base-
map.html
(Online diakses pada 2 September 2017)

Rustiadi, Ernan, Dkk.(2011). Perencanaan dan Pengembangan


Wilayah.
Jakarta: Yayasan Pustaka Obor Rakyat
Sallyindah, 2014 laporan praktikum pembuatan peta kecamatan
Gajah Mungkur
https://www.slideshare.net/sallyindah/laporan-praktikum-
pembuatan-peta-dasar-kecamatan-gajahmungkur
(Online diakses pada 2 September 2017)

You might also like