You are on page 1of 3

Kisahku Di Asrama Putra

Awal Masuk

Perkenalkan Namaku Safrudin Abd Rajak Umar, aku biasa di panggil


dengan jimmy. Ceritaku di mulai pada hari kamis, 26 september 2018, pada saat
itu aku berencana untuk pergi ke bitung ada acara keluarga. Di saat aku melihat hp
dan mebuka whatsapp tiba-tiba aku melihat di Grup Kopdar bahwa ada undangan
dari Dinas pariwisata untuk mengikuti pelatihan “Home Stay”. Pada saat itu aku
bingung mau pilih yang mana anatara pergi ikuti acara keluarga atau mengikuti
pelatihan tersebut . Pada malam Hari itu aku memutuskan untuk tidak pergi ke
acara keluarga. Aku lebih memilih mengikuti pelatihan tersebut di karenakan dalam
pelatihan tersebut terdapat 1 hal yang membuatku untuk ikut . Akupun Menyimak
yang di sampaikan Pemateri sampa dengan selesai acara tersebut.

Pada Malam hari tepatnya Malam Sabtu aku bermain-main dengan hpku
melihat status dan chating di Grup Wa.. pada saat itu juga aku membaca tentang
Pengumuman Masuk Asrama Putra Bidikmisi dari Salah satu Grup yang ada dalam
Wa dan namaku pun tertera dengan jelas di daftar nama yang akan masuk Asrama.
Dalam lubuk hati yang paling dalam aku belum Siap untuk berasrama tapi apalah
daya itu sudah sebagai kewajiban untuk penerima Beasiswa bidikmisi untuk
berasrama. Setelah Pengumuman itu akau mempersiapkan Pakaian yang akan di
bawah di asrama. Pikiranku saat itu tentang asrama seperti berpramuka hanya
membawa beberap lembar pakaian setelah besok harinya tepat hari sabtu pagi aku
pergi ke Gedung BAKP untuk memastikan Namaku itu dan Perlengkapan yang
akan di bawah.

Pada Saat aku melihat Perlengkapan yang harus di bawah ternyata cukup
banyak. Aku pun memotretnya perlengkapan dan waktu registrasi. Pada hari itu
juga aku tak mempersiapkan perlengkapan yang akan aku bawah di asrama.. Pada
Pukul 12.00 aku bersiap untuk pulang kampung untuk mengambil Makanan harian
( acar) dan pada saat itu juga dari beberapa orang temanku mau pergi ke Paguyaman
untuk menghadiri ta’zia atau 7 hari meninggalnya Ayah dari Temanku.Akupun ikut
berangkat bersama mereka perjanjian untuk berangkat pukul 13.00 Wita dan pada
akhirnya kita berangkat pada pukul 16.00 Wita. Setelah Keesokan Harinya kami
berangkat dari Paguyaman Ba’da Subuh sampai di kota Gorontalo Pada pukul 08.00
Wita. Aku pun langsung Istrahat di kos atau tidur. Setelah beberapa jam kemudian
Teman sekamarku membangunkanku dan bertanya kalua aku belum mau Registrasi
di Asrama?. Akupun Menjawab Pertanyaannya “ Sebentar 5 menit lagi aku pergi
registrasi”. Setelah 5 menit telah berlalu aku terbangun, dan aku langsung bergegas
untuk mempersiapkan barang – barang yang akan aku perlukan di asrama. Aku
hanya membawa 1 tas baju dan 1 pasang bantal serta 1 tikar. Setelah barangnya
tersedia akupun langsung berangkat ke asrama untuk melakukan registrasi.
Sesampai di Asrama tepat di depan meja registrasi ada seorang kakak yang
menanyakan “ Sudah cukur Rambut sesuai aturan yang akan masuk di asrama”
akupun menjawab “ Belum kak” dan kaka itu mengatakan “ Cukur rambut Dulu
baru Kembali Lagi Di Asrama.

Aku pung langsung bergegas untuk pergi cukur Rambut. Setelah Sampai di
tempat cukur rambut Listriknya Padam. Aku pung langsung berangkat dari tempat
itu menuju ke secret Paguyuban untuk pergi ke temanku untuk minta tolong
mencukur rambutku dengan ukuran 0.5 cm. Temanku pun langsung mencuckur
rambutku sesuai ukuran yang aku minta. Setelah Rambutku di cukur aku langsung
bergegas kembali ke asrama untuk registrasi. Sesampai di asrama ternyata berkas
untuk registrasiku belum lengkap, dan aku di minta untuk melengkapi berkasku
dulu. Aku pun pergi membawa motorku yang penuh dengan barang bawaan untuk
Mencari tempat fotocopy dan Percetakan. Sesampai di tempat fotocopy yang aku
tahu ternyata tempat fotocopy tersebut tertutup. Aku merasa sedih, tapi aku
langsung mencari tempat yang lain lagi. Dan akupun menemukan 1 tempat
percetakan yang buka tapi tidak melayani fotocopy. Akupun mencetak pasphotoku
dulu. Setelah itu aku mencari tempat fotocopy yang masih buka. Akhirnya aku
menemukan 1 tempat fotocopy yang masih buka. Akupun langsung memfotocopy
berkas yang kuran tersebut. Seletah berkasnya lengkap aku kembali ke asrama
untuk Registrasi. Setelah di depan meja registrasi di tanyakanlah namaku. Aku pun
menyebutkan Namaku dan namaku tertulis di Blok F.
Suka Dan Duka

Pada hari pertama aku di asrama agenda yang aku lakukan adalah Mengatur
Tempat tidur. Kamipun di kumpulkan untuk di suatu ruangan untuk pengarahan.
Setalah Arahan aku berkenalan dengan teman-teman satu blok denganku. Pada
Saat itu aku belum mengetahui Karakter teman temanku setleah beberapa hari telah
terlewati Aku merasa Senang di Asrama karena aku memiliki teman baru. Seiring
berjalannya Waktu Aku mulai mendapat pengalaman baru dan ilmu yang baru. Aku
masuk di asrama merasa sangat takut karena aku melihat ada beberapa tutor yang
karakternya menakutkan.

Setelah beberapa hari di asrama aku sakit.

You might also like