You are on page 1of 1

PEMBERIAN SEDASI RINGAN

No Dokumen : No Revisi : Halaman :


........-IBS/X/2016 01 1/1
RS PKU MUHAMMADIYAH
.
GAMPING

Ditetapkan oleh Direktur Utama


STANDAR Tanggal terbit
PROSEDUR
OPERASIONAL 14 Oktober 2016
dr. H. Ahmad Faesol, Sp. Rad., M. Kes
NBM: 797.692
PENGERTIAN Pemberian Sedasi Ringan adalah pemberian obat berefek sedasi dimana
selama terinduksi obat, pasien berespon normal terhadap perintah
verbal. Walaupun fungsi kognitif dan koordinasi terganggu, tetapi
fungsi kardiovaskuler dan ventilasi tidak dipengaruhi.
TUJUAN Sebagai acuan penerapan langkah-langkah pemberian sedasi ringan
untuk memberikan kenyamanan pada pasien serta membantu prosedur
yang akan dilaksanakan.
KEBIJAKAN Keputusan Direktur Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Gamping
Nomor: 1636/SK.3.2/X/2016 Tentang Kebijakan Pelayanan
Anestesi Dan Bedah
PROSEDUR 1. Baca basmallah sebelum melakukan tindakan.
2. Pastikan kelengkapan alat, obat, tempat,serta persiapan pasien.
3. Lakukan pengecekan ulang obat yang akan diberikan dan jenis
tindakan
4. Berikan obat-obat sedasi ringan yang telah disiapkan
5. Lakukan pengawasan tanda-tanda vital pasien terhadap respon
pemberian sedasi ringan selama prosedur tindakan medis yang
memerlukan intervensi anestesi
6. Lakukan pengawasan tanda-tanda vital pasien setelah tindakan
7. Baca Hamdallah setelah selesai tindakan
UNIT TERKAIT Kamar Bedah, Kamar bersalin, Radiologi, ICU, Instalasi Rawat Inap,
Instalasi Rawat Jalan, IGD

You might also like