You are on page 1of 3

Assalamu’alaykum wr wb

Kepada yang terhormat bapak kepala madrasah MTs N Kebumen 1, Bp Drs Moh Iskandar
Yang kami hormati Bapak Kepala TU MTs N Kebumen 1 serta para staff dan karyawan
Yang kami pula hormati bapak ibu guru semua yang hadir serta tak lupa kepada anak-anakku semua
yang saya sayangi dan saya banggakan
Pertama-tama marilah kita panjatkan puja dn puji syukur kita ke hadirat Allah SWT ,atas kesehatan dan
kesempatan yang ada, kita semua diperkenankannya berkumpul kembali untuk melaksanakan upacara
hari sabtu pagi ini dalam rangka yang lebih khusus untuk memperingati hari sumpah pemuda yang ke 89
di tahun 2017
Anak-anakku semua apa yang ada dalam fikiran kalian ketika ada teman kalian yang seperti ini :
Semester satu ini saya akan juara 1 di kelas
Semester 1 ini saya akan juara 1 pararel
(misal salah satu siswa kelas 9 yang akan melaksanakan UN tahun ini)
Saya akan menjadi siswa terbaik dengan nilai tertinggi di MTs N Kebumen 1 TAHUN INI!
Saya akan mempersembahkan prestasi terbaik untuk blab la bla
Apa yang terfikirkan dengan teman2 kalian tadi? Terlalu sombongkah? Terlalu optimiskah?

Penghargaan dan hormat kita semua kepada Bung Karno, Bapak Bangsa, tokoh pemuda masa itu, yang
meneriakkan kalimat yang sangat terkenal, kalimat yang penuh optimis /keyakinan, penuh inspirasi, dan
menggugah jiwa

“Beri aku 1000 orang tua, niscaya akan kucabut semeru dari akarnya, beri aku 10 pemuda, niscaya
akan kuguncangkan dunia”

Kenapa pemuda?
Kalau kita melihat kebelakang, bagaimana sejarah bangsa ini, dulu hingga sekarang , setiap perubahan
yang ada selalu dimotori oleh yang muda-muda, para pemuda
Tahun 1928 seluruh pemuda dari penjuru tanah air (jong Sumatra, jong batak, joung papua dll) ,
berkumpul untuk sebuah niatan mulia , untuk satu tujuan
Tidak melihat suku, ras agama, kaya/miskin, sekolah/tidk sekolah, latar belakang apa yang ada, mereka
hanya punya satu kesamaan visi saat itu satu nusa, satu bangsa, satu bahasa
Mereka ingin bangkirt bersama , lepaas dari tindasan kolonialisme saat itu

Saat itu menjadi saat pertama kali WR Supratman membawakan Indonesia Raya dengan biolanya. Ketika
mendengar , tanganpun terkepal, dan mata basah oleh air mata

Tahun 1945 siapa yang dengan gagah berani mengdeklarasikan kemerdekan bangsa Indonesia?
Jawabannya : para pemuda
Betapa semangat mereka berjuang demi kedaulatan Negara ini
Pemikiran , harta, bahkan jiwa dan raga rela mereka korbankan.
Siapa yang menikmati perjuangan dan pengorbanan mereka? Kita kerena mereka sudah gugur
mendahului kita
Maka tugas kita adalah menjaga kedaulatan bangsa , dan mengisinya dengan pembangunan yang nyata

Kembali ke pidato bung karno tentang PEMUDA


BPS 2014 menunjukkan dari 252 juta jiwa 24,5 % adalah mereka dengan usia 16 – 30 tahun, angka ini
termasuk angka yang besar !!!!
Apalagi dalam waktu dekat antara 2020 – 2035, Indonesia akan menikmati era langka yang disebut
bonus demografi, dimana usia produktif diproyeksikan berada pada grafik tertinggi sejarah bangsa ini,
yaitu mencapai 64% dari total penduduk 297 juta jiwa

Dapat digambarkan , dari 100 penduduk terdapat 64 orang dalam usia produktifnya, sisanya 46 adalah
anak-anak dan lansia, dan ini adalah masa nya kalian 
Dengan begitu banyaknya usia produktif yang dimiliki pada masa itu nantinya, sudah seharusnya
Indonesia , Negara dengan kekeyaan alam melimpah, dan saat itu didukung sumber daya manusia
dengan jumlah terbaik yang dimiliki, akan menjadi bangsa yang tidak hanya berkembang, tapi itu adalah
saat dimana para pemuda akan membawa perubahan kembali, akan mencetak sejarah kembali untuk
bangsa ini , negara Indonesia sudah saatnya menjadi salah satu Negara maju yang ada di Asia Tenggara
Tunggu waktunya , itu adalah masa dimana kalian akan menjadi actor/pemeran utama untuk perubahan
yang ada, siapa yang akan mengambil peran2 tersebut?

Bung Karno hanya membutuhkan 10 pemuda pemudi unggul yang memiliki kualitas dan visi yang besar
dalam menatap dunia, dan bung karno sudah tidak ada, yang ada adalah kalian sebagai bagian dari 64
dari 297 juta jiwa saat itu nantinya. Maka berusahalah, menjadi pemuda yang santu, cerdas, inspirasi
dan berprestasi

Pemuda yang santun adalah pemuda yang memiliki budi pekerti, berakhlak mulia, mempunyai nilai-nilai
karakter, menghormati yang lebih tua, menyayangi yang lebih muda, serta peduli terhadap sesame.
Pemuda Indonesia dituntut untuk santun dalam perkataan, pikiran dan perbuatan
Pemuda yang cerdas adalah pemuda yang memiliki kemampuan inovasi dan kreativitas yang tinggi, yang
mampu mengatasi berbagai persoalan yang dihadapi, memiliki kompetensi hingga mampu bertahan dan
unggul dalam menghadapi persaingan global

Pemuda yang inspiratif adalah pemuda yang mampu memberikan inspirasi bagi pembangunan
bangsanya, inspirasi bagi perubahan, , inspirasi dalam mengembangkan generasi yang unggul dan
berdaya saing tinggi
Pemuda yang berprestasi adalah pemuda yang senanatiasa berorientasi pada kejayaan, keunggulan dan
kegemilangan masa depan. Ia tidak mudah menyerah, bertnggung jawab dan senantiasa melakukan
yang terbaik untuk dirinya, masyarakatnya dan bangsanya

Rio haryanto di usia 23 tahun berhasil  balap mobil F1


Owi-Butet di usia 27 dan 30 tahun  emas di olimpiade rio de jeneiro Brasil (bulu tangkis)
Joe Taslim  Fast dan Furious (Film)
Livi Zheng 27 th asal Blitar  film Hollywood
Sandhy Sundoro ktka 28 th menyabet penghargaan internasional Contest og Young Pop Singer (2009)
menyabet nilai nyaris sempura dari semua juri
Nadem makarim  Gojek
Achmad Zaky  CEO bukalapak
Gamal Ali Bin Said, 27 th asal malang Jatim mencuri perhatian pangeran Charles atas inovai asuransi
Bank Sampahnya
Aditya Bagus Arfan, lahir th 2006, medali emas kejuaraan catur ASEAN, termasuk 5 pecatur terbaik
kejuaran catur internasional
Asian Physic Olympiad 2016  Team
International Physic Olumpiad (IPhO) ke 47
Joey Alexander Sila, 14 tahun  saat 10 th mendapat Grand Prix 1st International Fstival Contest off Jazz
Improvisation Skill, 2013 di Oldessa, ukraina, peserta termuda dan berhasil mengalah 43 peserta dari
Negara lain

Last but not least


Jadilah versi terbaik dari kalian, be the best version of yourself
Jadilah pemuda yang santun, cerdas, inspiratif dan berprestasi
Semoga kalian menjadi anak-anak bangsa yang nantinya membawa perubahan nyata , membawa
bangsa kita menjadi bangsa yang maju, yang akan kata bung karno menjadi pemuda – pemuda yang
akan mengguncang dunia!

You might also like