You are on page 1of 10

06-08 : Keberangkatan

JADWAL
08-09 : Pembukaan Acara
09-12 : Acara Bebas

ACARA 12-13 : ISHOMA


13-15 : Games
Pembukaan Acara 15-15.45 : ISHOMA
1. Pembukaan 15.45-16 : Penutupan Acara
2. Pembacaan ayat-ayat suci Al- 16-18 : Perjalanan Pulang
Qur'an
18-19 : ISHOMA
3. Sambutan Sambutan
19-22 : Api Unggun dan Barbeque
4. Mau'idhoh Hasanah dan do'a
22-00 : Acara Bebas
5. Penutup pembukaan acara
00-Selesai : Istirahat (Tidur)
GAMES

1. NOAH'S ARK ( ANAK )
2. SCAVENGER HUNT (ANAK)
3. DEATH BY WINK
4. WHAT IS IT ?
5. FOLLOW THE LEADER (ANAK)
6. RESOLUTION GUESSING GAMES
NOAH'S ARK (ANAK)
Saat Nabi Musa membuat bahtera penyelamat dari banjir besar, Ia memasukkan setiap
hewan secara berpasangan. Di game ini, Anda akan berpura-pura menjadi binatang yang
sedang mencari pasangannya.
Caranya:
1. Jumlah pemainnya harus genap. Lebih banyak lebih seru. Paling tidak harus ada 10 orang peserta
agar lebih seru.
2. Buat dua set kartu binatang dan bagikan acak pada peserta.
3. Tiap peserta harus mencari kartu yang yang sesuai dengan dirinya tanpa mengucapkan sepatah
kata pun. Supaya lebih seru, pilih jenis binatang yang sulit ditirukan suaranya agar menebaknya
pun susah, misalnya kalkun, burung merak, dan sebagainya.
4. Terus bermain sampai semua orang menemukan pasangannya.
SCAVENGER HUNT (ANAK)
Permainan ini membutuhkan lebih banyak aksi. Anda bisa berpura-pura menjadi detektif yang
sedang mencari petunjuk penting.
Caranya:
1. Minimal dimainkan oleh 4 orang yang dibagi menjadi dua regu.
2. Sembunyikan 10 sampai 15 benda (bisa cokelat, aksesori menarik atau mainan).
3. Bagi dalam beberapa kelompok dan buatlah daftar petunjuk di mana mereka bisa menemukan
barang yang disembunyikan.
4. Tim yang pertama kali berhasil menemukan seluruh benda yang disembunyikan akan menjadi
pemenang. Untuk ide hadiahnya bisa berupa voucher makan yang bisa Anda dapatkan di sini.
Siapa yang akan menolak?
DEATH BY WINK
Caranya:
1. Minimal dimainkan oleh 5 orang.
2. Tentukan siapa yang akan jadi detektif, lalu suruh ia menunggu di luar ruangan.
3. Peserta yang lain duduk dalam lingkaran dan memilih satu pembunuh.
4. Ajak detektif kembali masuk ke dalam ruangan dan berdiri di luar lingkaran. Tugasnya adalah mencari
siapa pembunuhnya sebelum semua orang yang berada di dalam lingkaran mati. Cara pembunuh itu
membunuh korbannya adalah dengan mengedipkan mata pada orang yang mau ia bunuh.
5. Bikin makin mencekam dengan adegan kematian yang tragis, misalnya dengan teriakan saat Anda
dikedipi si pembunuh.
6. Si detektif memiliki kesempatan tiga kali untuk menebak sebelum si pembunuh berhasil membunuh
semua peserta yang ada di lingkaran.
WHAT IS IT ?
Ini benar-benar permainan tebak-tebakan. Indera peraba dan penciuman Anda akan diuji
dalam game kali ini.
Caranya:
1. Minimal dimainkan oleh 3 orang. Lebih ramai tentu lebih seru.
2. Tempatkan beberapa benda yang aneh di dalam satu keranjang.
3. Tutup mata peserta dan biarkan mereka mengambil satu benda dari dalam keranjang.
4. Peserta yang berhasil menebak nama benda paling banyak adalah pemenangnya.
FOLLOW MY LEADER (ANAK)
Ingat permainan Simon Says saat masih kecil? Kurang lebih cara
memainkan game ini kurang lebih mirip, kok.
Caranya:
1. Minimal 5 orang karena permainan ini akan semakin seru jika dimainkan beramai-ramai.
2. Pilih satu orang untuk maenad pemimpin.
3. Peserta lainnya harus terus memerhatikan sang pemimpin dan menirukan semua yang
dilakukannya.
4. Dia yang terlambat menirukan akan kalah.
RESOLUTION GUESSING GAMES
Caranya:
1. Minimal dimainkan oleh 5 orang. Dimainkan ramai-ramai akan semakin seru karena
tingkat kesulitannya akan semakin sulit.
2. Seluruh peserta diminta untuk menuliskan resolusi tahun baru mereka.
3. Kertas berisi resolusi itu lalu dilipat dan dikocok. Lalu setiap orang akan mengambil satu
kertas resolusi.
4. Setiap peserta harus menebak resolusi milik siapa yang ada di tangan mereka.
5. Agar lebih seru, tentukan hadiah bagi yang berhasil menebak dan hukuman bagi yang
gagal.
Assalamualaikum Wr.Wb.
Alhamdulillh alhamdulillahi robbil alamin wabihi nastainu ala umuriddunya
waddin ashsholatu wassalamuala asrofil ambiya iwal mursalin wa ala alihi
washohbihi ajmain amma ba,du
Puji syukur slalu kita panjatkan kehadirat allah SWT, yang mana sampai detik
ini kita masih diberikan nikmat, rahmat dan hidayahnya, sehingga kita bisa
berumpul ditempat yang insyaallah penuh barokah ini. Sholawat dan salam
semoga tetap tercurahkan kepada junjungan nabi besar kita Muhammad
SAW, yang kita nanti-nantikan syafaatnya di yaumil qiyyamah. Amin ya robbal
alamin
1. Untuk mempersingkat waktu marilah kita buka acara pada siang hari ini dengan membaca kan
ummul kitab, al-Fatihah ( Tawasul kepada nabi Muhammad SAW)
2. Menginjak acara selanjutnya yaitu pembacaan ayat-ayat suci alquran yang akan dibacakan oleh
saudara (Iqbal), kepadanya waktu dan tempat kita persilahkan semoga dengan lantunan
ayat-ayat suci alquran tadi dapat menambah keimanan kita kepada allah SWT.
3. Acara yang ketiga yaitu sambutan-sambutan. Sambutan yang pertama akan disampaikan oleh
(..) kepada beliau waktu dan tempat kami persilahkan.
4. Acara yang keempat yaitu mauidhoh khasanah dan dilanjutkan denga doa yang akan
disampaikan oleh (maryaman), kepada beliau waktu dan tempat kami persilahkan
semoga dengan mendengarkan mauidhoh khasanah yang disampaikan tadi dapat bermanfaat
menjadi bekal hidup kita didunia ini.
5. Acara yang terakhir penutup. Marilah kita tutup acara ini dengan ucapan hamdalah,
alhamdulillah..
Tanpa terasa acara demi acara telah kita lalui Bersama, saya selaku pemabwa acara apabila ada
baik kata-kata maupun perbuatan yang kurang berkenan di hati semuanya, saya mohon
dibukakan pintu maaf yang sebesar besarnya.

You might also like